Eksplorasi Spot Menarik di Area Sekitar Hotel Hongkong Hotel yang kami tempati bernama Harbour Plaza. Berada di jalan 199 Kowloon City Road, Tokwawan, Hong Kong, hotel kami ini termasuk dalam list hotel terbaik di seluruh Hong Kong. Area sekitar hotel kebanyakan didominasi oleh restoran dan supermarket. Jika ingin membeli buah dan sayuran, Anda cukup menyebrangi Zebra Cross yang berada persis di depan pintu masuk hotel kami. Dari sinilah kami tercetus ide untuk mengenal lebih jauh area ini dengan jalan berkeliling seputar hotel sambil menunggu shuttle bis hotel yang datang setiap 45 menit sekali. Ide ini membawa kami ke beberapa tempat baru, yakni: 1. Pasar buah dan sayur Setelah menyebrangi zebra cross dari depan hotel, kalian dapat menemukan pasar ini. Selain menjual buah dan sayuran, pasar ini juga menjual baju anak-anak buatan lokal. Dapat dipastikan pula Anda akan tergiur dengan buah durian seharga HKD 8 per kilo (Rp 8.160) yang begitu besar dan montok. 2. Agen properti Kalian pasti akan bertanya-tanya jika melihat beberapa toko, seluruh jendela hingga pintunya ditempeli dengan tulisan-tulisan kanji. Di bawah tulisan kanji itu tertera deretan angka yang menunjukkan harga. Awalnya kami pikir toko ini adalah toko selular, tapi kami tidak yakin karena angka yang tertera sangat mahal. Setelah bertanya, kami menemukan jawaban bahwa itu adalah agen properti. Agen properti di area ini sangat banyak dan bisa ditemukan di setiap pojok jalan. 3. Galeri 63 Dari pasar buah dan sayur kami terus menelusuri jalan setapak hingga menemukan jalan bernama Ma Tau Kok. Kami menemukan bangunan tua bertembok bata merah. Karena penasaran, kamipun menyelidiki bangunan ini, yang sekilas mirip dengan asrama. Ternyata tempat ini merupakan sebuah galeri seni. Pintu masuk galeri ini ada 2. Pada pintu masuk pertama, kami menemukan 3 patung berbahan dasar seperti bahan dasar bantal yang dibentuk menjadi gempal berisi.
Bentuknya tanpa kepala namun serupa badan pemain sumo versi raksasa. Lucu banget! Sayangnya pameran bertemakan 'Fat Addiction' ini baru dibuka esok harinya mulai jam 6-9 malam, waktu Hong Kong.
Lain halnya dengan pintu masuk yang kedua, pameran di sini bertemakan film-film Hong Kong. Menariknya nama dari pameran ini mengutip dialog dari salah satu film Hong Kong, "I'm here beside kai tak waiting for you". So Sweet! Sayangnya, petualangan menyelusuri area hotel harus kami akhiri, mengingat waktu hampir menunjukkan pukul 18.45. Tak terasa sudah 45 menit kami menyusuri jalanan ini dan shuttle bus hotel siap mengantar kami ke tujuan selanjutnya.
0 komentar:
Posting Komentar